Sejumlah Rp 2.780 Triliun Hutang Di Pemerintahan Jokowi

Artikel terkait : Sejumlah Rp 2.780 Triliun Hutang Di Pemerintahan Jokowi


POSMETRO - Pemerintahan Joko Widodo � Jusuf Kalla menanggung utang sebesar Rp 2.780,97 triliun hingga April 2015. Angka itu turun tipis Rp 15 triliun dibandingkan posisi utang pada Maret 2015 yang sebesar Rp 2.795,84 triliun.

Rincian dari total utang pemerintah adalah pinjaman sebesar Rp 689,24 triliun (24,8 persen), dan Surat Berharga Negara (SBN) sebesar Rp 2.091,72 triliun (75,2 persen).

Jepang tercatat sebagai negara kreditur utama Indonesia dengan jumlah piutang mencapai Rp 217,88 triliun atau 31,6 persen dari pinjaman luar negeri. Sementara Bank Dunia merupakan lembaga multiateral terbesar yang memberikan pinjaman ke Indonesia. Piutang Bank Dunia kepada Indonesia mencapai Rp 180,31 triliun atau 26,2 persen dari total pinjaman luar negeri.

Sementara untuk kepemilikan SBN hingga April 2015 terdiri dari bank sebesar Rp 356,85 triliun, disusul institusi pemerintah Rp 91,58 triliun, dan non-bank Rp 871,08 triliun. Demikian data yang dirilis Kementerian Keuangan, Senin (25/5/2015).

Sumber: rimanews.com

Artikel muslimnetwork2u Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2015 muslimnetwork2u | Design by Bamz